Sunday 21 April 2013

Mari Kita Sambut Google Glass!

ak sekadar sebagai kacamata, Google Glass -- demikian yang disebut oleh pendiri Google Larry Page -- mempunyai beberapa fungsi, seperti melakukan pencarian online, email dan navigasi arah. Bahkan bisa pula untuk panggilan video chat. (Kredit foto: Capture Youtube/The Verge)
Dibanderol seharga USD 1.500 atau sekitar Rp 14 jutaan, kacamata ini masih sebatas diperuntukkan bagi para developer. Kacamata yang awalnya dikenal dengan nama Project Glass ini memang masih dijual terbatas. (Kredit foto: Capture Youtube/The Verge)

 Banyak warna varian untuk Google Glass ini. Bentuknya seperti yang sudah diketahui sebelumnya. Frame bagian kanan lebih besar dari sisi kiri. Bagian tengahnya terdapat 'nosepad' yang diletakkan khusus di bagian lubang. Pengguna tentu saja harus berhati-hati dalam mengangkat perangkat ini. Piranti ini termasuk kecil dan bukan tidak mungkin mudah rusak bila tidak hati-hati, maka google telah menyiapkan tas khusus sebagai tempat penyimpanannya. Ini berfungsi agar Google Glass aman saat dibawa ke mana-mana dan melindunginya dari goncangan

Aksesoris Google Glass yang disertakan antara lain wall socket charger, USB Cord berwarna hitam, tambahan nosepad, serta dua lensa hitam dan putih.

Google mengklaim bahwa kualitas kacamata pintarnya sama dengan TV HD berukuran 25 inch yang dilihat dari jarak 2,5 meter. Ia juga sudah dilengkapi kamera 5 MP yang mampu merekam video hingga resolusi 720 pixel. Tak ketinggalan memori internal 16 GB untuk menampung seluruh hasil rekaman. (Kredit foto: Mashable)